Apa saja prestasi mahasiswa ITPLN sepanjang 2021-2022? Jangan dilihat jika kamu tidak penasaran!

Halo #ksatriapetir!

Institut Teknologi PLN merupakan kampus Nasional yang berfokus pada bidang Renewable Energy dengan standar Internasional. Selain itu, Institut Teknologi PLN selalu berupaya untuk mendorong setiap mahasiswa agar dapat menorehkan prestasi baik di tingkat regional maupun tingkat Nasional dan Internasional.

Kali ini, kita bakal membahas segudang prestasi yang telah ditorehkan Institut Teknologi PLN melalui kegiatan mahasiswa baik dari tingkat Nasional maupun Internasional. Beberapa prestasi tersebut ialah:

  1. Menjadi Juara 2 pada tingkat Internasional pada Lomba Formula Student Electric Championship IIMS 2022
  2. Menjadi Participant di Tingkat Nasional pada Lomba National Concrete Innovation Contest Diponegoro University
  3. Menjadi Juara 6 di tingkat Internasional pada Lomba Rotary International Robotic’s Games 2022
  4. Menjadi Juara Harapan 2 di tingkat Nasional pada Lomba Festival Teater Jakarta Barat
  5. Meraih Medali Emas di tingkat Internasional pada Lomba Rimini Internasional Choral Competition
  6. Meraih Medali Emas di tingkat Nasional pada Lomba Alinea (Asesmen Literasi & Numerasi) tahun 2022
  7. Meraih Medali Perunggu di tingkat Nasional pada Lomba NESO (National Environmental Science Olympiad)
  8. Meraih Medali Perunggu di tingkat Nasional pada Lomba FUSO (Future Science Olympiad) Bahasa Inggris
  9. Meraih Medali Perak di tingkat Nasional pada Lomba FUSO (Future Science Olympiad) Matematika
  10. Meraih Medali Perak di tingkat Nasional pada Lomba FUSO (Future Science Olympiad) Fisika
  11. Meraih Medali Perak di tingkat Nasional pada Lomba OSAK (Olimpiade Sains Pra KSN-K) Fisika
  12. Meraih Medali Perak di tingkat Nasional pada Lomba ISO (Islamic Science Olympiad) Fisika
  13. Meraih Medali Perunggu di tingkat Nasional pada Lomba ISO (Islamic Science Olympiad) Matematika
  14. Menjadi Juara 1 di tingkat Nasional pada Lomba Call For Paper Sharia Finance Expo (SFE) 2021
  15. Menjadi Finalis di tingkat Nasional pada Lomba HIMATEKIA Innovation Research National Competition
  16. Menjadi Finalis di tingkat Nasional pada Lomba Kontes Robot Terbang Indonesia tahun 2021
  17. Mendapatkan Pendanaan dan menjadi Peserta PIMNAS di tingkat Nasional pada Lomba Program Kreativitas Mahasiswa

Selain penghargaan diatas, tentu terdapat berbagai prestasi lainnya yang telah ditorehkan Civitas Institut Teknologi PLN, baik dari bidang Akademik maupun Non-akademik.

Saat artikel ini dibuat, pendaftaran mahasiswa baru masih dibuka yah di SERA 4.
Klik link dibawah ini untuk menlihat syaratnya apa saja yah?

https://infopmb.itpln.ac.id/event/sera-4-seleksi-raport/

Oh iya, untuk alur pendaftarnnya, bisa kamu cek di link diabwah ini yaaah..
Alur Pendaftaran Calon Mahasiswa Baru ITPLN

Makasih.

salam ksatriapetir

Enable Notifications OK No thanks