Pendaftaran Gelombang 1 ITPLN dibuka!

6 Januari 2026 – 7 Februari 2026

Kuota sangat terbatas.



Kenapa daftar di Gelombang 1 ITPLN?

Otomatis Seleksi Ikatan Kerja

Pendaftar Gelombang 1 yang Lulus Seleksi dan telah melakukan Daftar Ulang akan secara otomatis diikutsertakan dalam tahapan seleksi Ikatan Kerja.*

Beasiswa Hingga 50%

Dapatkan keringanan Biaya Pengembangan Sarana dan Prasarana (BP3/Uang Gedung) secara signifikan. Hanya berlaku untuk pendaftar yang lolos dan melakukan daftar ulang di periode Gelombang 1.

TENTANG KAMPUS

Mengapa Memilih ITPLN?

Kuliah 4-4-2

Pembelajaran dengan 40% teori akademik, 40% proyek langsung, dan 20% kunjungan industri untuk pengalaman praktis.

Magang Terjamin di PLN Group

Mahasiswa ITPLN mendapatkan kesempatan magang di seluruh unit PLN Group di Indonesia, memperkaya pengalaman industri.

Ikatan Kerja PLN

Program Ikatan Kerja menjamin 150 mahasiswa terpilih mendapatkan kontrak kerja langsung, sementara 100 lulusan terbaik direkrut oleh PLN Group, membuka jalur karir di industri energi.

Riset Unggulan Fokus Energi & Renewable Energy

Riset ITPLN berfokus pada energi dan energi terbarukan untuk mendukung pembangunan berkelanjutan dan transisi energi.



Roadmap Seleksi ITPLN 2026

Panduan lengkap menuju status Mahasiswa Ikatan Kerja atau Reguler

Pendaftaran Gelombang 1 01

Lakukan pendaftaran akun dan isi formulir data diri secara online pada portal resmi ITPLN.

Tahap Administrasi 02

Proses verifikasi berkas (nilai rapor/ijazah) dan kelengkapan dokumen persyaratan lainnya.

Tes Potensi Akademik 03

Ujian saringan masuk meliputi Matematika, Fisika, Bahasa Inggris, dan Logika.

Dinyatakan Lulus 04

Pengumuman kelulusan sebagai mahasiswa ITPLN berdasarkan hasil tes TPA.

Sudah berkesempatan Menjadi 100 Lulusan Terbaik yang langsung direkrut PLN.

Daftar Ulang 05

Pembayaran biaya pendidikan awal dan registrasi ulang untuk mengunci kuota mahasiswa.

Seleksi Ikatan Kerja 06

Tahap penentuan krusial. Peserta wajib mengikuti rangkaian tes khusus:

A Tes Akding
B Tes Psikotest & Advance English
C Wawancara & Kesehatan
Lolos Seleksi

Ikatan Kerja PLN

Berhasil melewati seluruh tes (Akding, Kesehatan, Wawancara) dengan nilai memenuhi syarat.

Kuota 150 Orang. Langsung tanda tangan kontrak dinas dengan PLN Group.
Tidak Lolos Seleksi

Mahasiswa Reguler

Gagal di salah satu tahapan tes Ikatan Kerja, namun status mahasiswa tetap aman.

Kesempatan Menjadi 100 Lulusan Terbaik saat wisuda untuk langsung direkrut PLN.

Apa Kata Alumni?

Proses Seleksi PMB ITPLN 2026: Jalur Masuk & Seleksi Ikatan Kerja

FAQ

PMB ITPLN 2026 dibuka dalam 2 gelombang:

  • Gelombang 1: Desember 2025 – Januari 2026

  • Gelombang 2: Februari – April 2026

Ikatan Kerja bukan jalur masuk, melainkan program seleksi prestasi yang dapat diikuti oleh mahasiswa ITPLN yang sudah lulus di salah satu gelombang Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB).

Ikatan Kerja adalah program seleksi prestasi internal ITPLN untuk menjaring mahasiswa terbaik yang akan mengikuti jalur rekrutmen terstruktur ke PLN.

Seleksi Ikatan Kerja dilaksanakan setelah mahasiswa dinyatakan lulus PMB ITPLN di gelombang 1 dan gelombang 2, dengan jadwal resmi yang diumumkan kemudian.

Ya. ITPLN membuka Program 100 Lulusan Terbaik, yaitu jalur seleksi rekrutmen PLN untuk 100 mahasiswa reguler terbaik di akhir masa studi.

ITPLN menyediakan berbagai beasiswa, antara lain:

  • Beasiswa internal ITPLN

  • Beasiswa prestasi akademik & non-akademik

  • Beasiswa kerja sama Pemda

  • Beasiswa mitra industri & CSR

  • Beasiswa anak guru

Informasi resmi tersedia di:

Enable Notifications OK No thanks