HIBAH DIKTI|PKM IT-PLN|PELATIHAN SERTIFIKASI KOMPETENSI AHLI REFRIGERASI BAGI SISWA-SISWA SMK NEGERI I KABUPATEN TANGERANG

Peningkatan standar kompetensi awak kapal penangkap ikan merupakan salah satu faktor utama dalam meningkatkan keselamatan awak kapal, kapal dan muatannya.

Sesuai Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan No 7/MEN/2011 bahwa setiap awak kapal wajib memiliki kompetensi sertifikasi ahli refrigerasi penyimpanan ikan. Setiap awak kapal memerlukan bimbingan teknis agar memiliki pengetahuan dan ketrampilan sesuai standar kompetenso pananganan ikan.

Pendidikan dan pelatihan ini merupakan salah satu bentuk media untuk mempersiapkan calon awak kapal mengikuti ujian kompetensi sertifikasi ahli refrigerasi penyimpanan ikan.

SMK N1 Kabupaten Tangerang sebagai mitra PKM terletak di daerah Panongan Tangerang berjarak 37 km dari STT PLN Jakarta. Salah satu program unggulannya dalah meningkatkan daya serap lulusan dalam dunia kerja. SMK Negeri 1 Kabupaten Tangerang bertekad memberikan pelayanan pendidikan yang terbaik bagi siswa-siswanya.

Semua perkembangan teknologi dicoba untuk diikuti dan diberikan kepada siswa sehingga lulusannya diharapkan mampu beradaptasi dengan dunia kerja sesuai dengan jurusannya masing-masing secara propesional. Untuk mendukung program unggulan itu, SMK Negeri 1 Kabupaten Tangerang Banten saat ini memiliki 3 LSP, salah satunya adalah LSP Teknik Teknik Pendingin dan Tata Udara Skema Sertifikasi Klaster Pemeliharaaan dan Perbaikan Pendingin dan Tata Udara AC Domestik yang terdiri atas pemeliharaan dan perbaikan peralatan Pendingin/AC untuk rumah tangga, menguji, mengosongkan dan mengisi sistem pendingin serta mendiagnosa dan memperbaiki/mengoreksi kesalahan pada rangkaian listrik dasar.

Permasalahan yang timbul adalah saat ini siswa-siwa SMK negeri 1 kabupaten Tangerang belum dibekali dengan sertifikat kompetensi ahli refrigerasi yang dikeluarkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). LSP ketrampilan kompetensi yang dimiliki oleh SMK Negeri 1 Kabapaten Tengerang ini dapat ditingkatkan menjadi ahli refrigerasi AR-1 yang mengacu ada standar kompetensi KKP melalui kegiatan pelatihan dan latihan uji kompetensi.

Pelatihan dan praktek akan dilaksanakan dalam jangka waktu 4 (empat) hari dengan materi mengacu pada standar kompetensi sertifikasi ahli refrigerasi penanganan ikan AR1, dan sistem refrigerasi. Materi pelatihan meliputi pengenalan refrigerant, pengoperasian, perawatan mesin pendingin untuk ikan.

Pelatihan ini akan diikuti oleh guru-guru dan siswa SMK Negeri 1 Kabupaten Tengerang, dimana akan positip berdampak pada peningkatan kopetensi dan keahlian guru dan siswa SMK Negeri 1 Kabupaten Tangerang. Dalam pelaksanaan PKM ini akan melibatkan mahasiswa-mahasiswa program studi Teknik Mesin yang mengambil peminatan Teknik Pendingin dan Pengkodisian Udara. Setiap peserta pelatihan diberikan sertifikat pelatihan pengoperasian, perawatan mesin pendingin ikan yang sangat berguna bagi siswa-siswa lulusan SMK Negeri 1 Kabupaten Tangerang untuk mencari pekerjaan setelah mereka memasuki dunia kerja, khususnya dalam bidang Tekniik Pendingin. Hasil dari pelatihan ini adalah setiap peserta natinya dapat mengkuti ujian sertifikasi yang dilaksanakan oleh KKP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Enable Notifications OK No thanks